Pages

Minggu, 26 Februari 2012

FREE SOFTWARE UNTUK MANAJEMEN HARDISK

Free Software. Manajemen hardisk merupakan hal penting dalam pengelolaan data di PC/Laptop kita. Selain untuk keteraturan, juga sebagai langkah awal untuk melindungi data-data di PC/Laptop kita. Misalnya, Partisi C khusus untuk system, dan kita kita buat partisi lain untuk menyimpan data. Sehingga bila system error, maka data-data kita tetap aman. Nah...bagi teman-teman yang ingin software untuk manajemen hardisk mungkin software-software di bawah ini bisa dijadikan alternatif. Selain bagus, tentunya software-software ini bersifat free alias gratis.

PARTITION WIZARD HOME EDITION
Satu lagi koleksi software gratis baru untuk manajemen hardisk adalah Partition Wizard Home Edition yang saat ini sudah versi 7. Fitur-fiturnya antaralain:
  • Mendukung sistem operasi Windows 2000/XP/Vista/Windows7 (32 bit & 64 bit)
  • Mendukung RAID.
  • Menambah ukuran partisi untuk meningkatkan performa komputer.
  • Manajemen hardisk untuk mendapatkan performa komputer terbaik
  • Create , Delete dan Format partisi dengan langkah sederhana.
  • Disk Copy untuk proteksi atau transfer data.
  • Mendukung disk dan ukuran partisi lebih besar dari 2 TB.
  • Konversi format partisi dari FAT ke NTFS.
  • Partition Copy: Copy hardik ke hardisk lainnya.
  • Copy Disk Wizard: Copy seluruh konten hard disk ke hardisk lainnya, tanpa harus install ulang windows.
  • Disk Map – Tampilan visual tentang konfigurasi disk/partisi; menampilkan preview perubahan sebelum di jalankan.
  • Explore FAT/NTFS partition.
  • Hide/unhide partisi, set active partisi, Mengubah properti partisi
Okey...kalau teman-teman tertari langsung saja download
Partition Wizad Home Edition (PWHE) Download (10,57 MB)


EASEUS PARTITION MANAGER
Ini alternatif software manajemen hardisk yang lain, adapun fitur-fiturnya, antara lain:
  • Mengubah ukuran partisi (Resize) tanpa menghilangkan data
  • Disk Copy, fitur baru di versi 3.0. Fasilitas ini bermanfaat jika kita ingin mengganti hardisk yang berukuran kecil ke hardisk baru yang berukuran lebih besar, tanpa menginstall sistem operasi dan aplikasi yang ada didalamnya
  • Partition Copy, fitur ini hampir sama seperti Disk Copy, hanya saja untuk satu partisi, bukan keseluruhan hardisk
  • Membuat dan menghapus partisi dengan langkah yang sederhana
  • Menyembunyikan partisi dan Menampikan kembali Partisi yang tersembunyi.
  • Memformat Partisi hardisk
Bagi yang tertarik monggo langsung download DI SINI (11,85 MB)


PARAGON PARTITION MAGIC
Beberapa fitur Paragon Partition Magic versi 11 :
  • Preview hasil operasi sebelum dijalankan ( virtual operation)
  • Backup Keseluruhan hardisk atau partisi tertentu
  • Copy Partioion/Hardisk disertai dengan langkah-langkahnya
  • Fungsi Managemen hardisk, seperti : Create, Format, Delete, Move/Resize, Merge partition dan lainnya.
  • Kemampuan mengubah partisi NTFS tanpa reboot.
  • Konversi FAT ke NTFS tanpa format ulang.
  • Recovery partisi yang tidak sengaja terhapus
  • Defragment partisi
  • Berbagai fitur lainnya.
Bagi yang tertarik langsung download DI SINI (42 MB)

Semoga Bermnafaat !!!

Keterangan:
Ketika anda mendownload akan diarahkan ke Adf.ly tunggu 5 detik, lalu klik SKIP ADS di pojok kanan atas. Trima kasih. 

0 komentar:

Posting Komentar