Pages

Sabtu, 17 Desember 2011

FREE SOFTWARE UNTUK EDITING FOTO

Free Software Download. Kalau kita ngomong masalah software editing foto pasti yang pertama kita ingat adalah photoshop. Tapi, seperti kita tahu kalau photoshop itu berbayar, dan kalaupun ada yang gratis itu portable ataupun yang pake crack ataupun keygen alias bajakan. Sebenarnya kalau kita editing foto standar banyak software free yang bisa kita peroleh. Bahkan kemampuannya tidak jauh beda dengan software editing berbayar semacam photoshop. Di sini akan saya review beberapa software untuk editing foto free.Oke, cekidot..!

1. Picasa




Software editing free yang pertama adalah picasa. Tentunya teman2 tidak asing dengan software satu ini. Yupzz...software ini adalah buatan Idealab yang dibeli oleh Mbah Google. Aplikasi ini sedikit berbeda dengan aplikasi penyunting foto yang lainnya. Disamping kemampuannya mendeteksi foto secara cepat dan otomatis, menampilkan foto sesuai dengan directory foto itu berada, bisa langsung disingkronkan dengan picasa online, dapat langsung di share dan masih banyak lagi fasilitas yang lain.

Kalau saya boleh bilang, software picasa ini sangat mudah digunakan bagi pemula dalam dunia editing foto. Jadi, bagi temen2 yang ingin menjadkan fotonya lebih keren coba aja gunakan aplikasi ini. Kalau kamu merasa tertarik silahkan download Picasa 3.9 yang merupakan versi terbaru picasa DI SINI

2.Photoscape
Photoscape adalah salah satu software editing foto yang simpel, mudah dan bagus. Dan yang lebih penting software ini gratis alias free. Fitur-fitur yang ada pada photoscape anatara lain:

  • Viewer: melihat foto yang terdapat dalam foder Anda, membuat slideshow
  • Editor: resizing, brightness dan color adjustment, white balance, backlight correction, frames, balloons, mosaic mode, adding text, drawing pictures, cropping, filters, red eye removal, blooming
  • Batch editor: Batch edit multiple photos
  • Page: menggabungkan beberapa foto dalam satu frame foto untuk membuat menjadi satu foto. ·  Combine: Memasang beberapa foto secara vertical atau horizontal menjadikannnya satu foto.
  • Animated GIF: Menggunakan beberapa foto untuk membuat foto animasi.
  • Print: Print portrait shots, carte de visites(CDV), foto passport
  • Splitter: Slice sebuah foto ke dalam beberapa bagian foto.
  • Screen Capture: Meng-capture screenshot Anda dan menyimpannya
  • Color Picker: memperbesar gambar, pencarian dan memilih warna
  • Rename: Merubah nama file foto
  • Raw Converter: Menkonversi format foto dari RAW ke JPG
  • Paper Print: print garis, graph, musik dan kalender.
  • Face Search: Find similar faces on the Internet Mencari wajah serupa di Internet.
Kalau anda tertarik silahkan download DI SINI

3. Gimp
Gimp adalah aplikasi image editor open-source untuk tingkat lanjut, dalam arti bisa digunakan untuk melakukan editing foto, image, gambar, ilustrasi, atau animasi sekalipun, dengan ketersediaan berbagai plugins dan brush sehingga bisa digunakan sebagai sebuah software yang powerful untuk mengerjakan pekerjaan image editing yang kompleks. Gimp merupakan sebuah software image editor yang cukup canggih yang disebut-sebut sebagai pengganti Adobe Photoshop.

Silahkan download software ini DI SINI


4. Photo Filtre
Photo Filtre adalah aplikasi editing foto gratis yang cukup simpel, mudah dan bagus digunakan untuk mengedit foto. Kalau dilihat sekilas, tampilan photo filtre tiak jauh beda dengan photoshop. Bahkan, ada yang bilang bahwa photo filtre merupakan versi gratis dari photoshop. Nah...bagi yang tertarik silahkan download DI SINI


Nah, itulah beberapa software editing foto gratis sebagai alternatif pengganti photosop. Sebenarnya masih banyak software editing gratis yang cukup bagus untuk dicoba, misalnya Paint.Net, Photo Pas Pro, Photobie, Zoner Photo Studio, dll. Tapi, dalam postingan ini saya ambil yang cukup populer saja.


Semoga bermanfaat ...!

Keterangan:Ketika anda mendownload akan diarahkan ke Adf.ly tunggu 5 detik, lalu klik SKIP ADS di pojok kanan atas. Trima kasih.

0 komentar:

Posting Komentar